Tak Mau Kalah Start dengan Google Pixel, Galaxy Note 10 Rilis 7 Agustus!

News Of Energy - Tak mau kalah dengan Google yang membocorkan perangkat terbarunya, Pixel 4, Samsung juga dengungkan kabar akan menggelar peluncuran Galaxy Note 10 pada Agustus mendatang.
Peluncuran Galaxy Note secara tradisi menjadi cara utama Samsung untuk memamerkan teknologi terbaru dari ponsel pintarnya. Namun, untuk saat ini, hal tersebut dinilai beberapa pihak sebagai upaya untuk mengalihkan isu mengenai Galaxy Fold yang kini ramai diperbincangkan karena gagal diluncurkan.
Samsung menilai, menurut laporan The Verge, Rabu (19/6), pekan pertama Agustus adalah waktu yang tepat untuk merilis Galaxy Note 10.
Tahun ini, Samsung diprediksi akan memproduksi dua ponsel dengan ukuran berbeda. Salah satu di antara diklaim akan mendukung jaringan 5G dan tidak memiliki jack headphone 3,5 mm.
Bocoran gambar ponsel Samsung yang didapatkan dari @Onleaks dan Pricebaba yang menunjukkan bahwa brand asal Korea Selatan itu akan menggunakan desain baru dengan menghilangkan bezel atas dan bawah sekaligus.
Selain itu, Samsung akan menggunakan tiga kamera di bagian belakang dengan posisi vertikal serta memindahkan kamera selfie hole puch-nya ke bagian tengah, tidak ke samping seperti yang diterapkannya di Galaxy S10. Nantinya, Galaxy Note 10 akan memiliki ukuran layar 6,75 inci dan 6,3 inci untuk varian yang lebih kecil.
Laman CNET melaporkan bahwa Samsung akan menggunakan Barclays Center di Brooklyn sebagai lokasi peluncurannya dan acara Unpacked tersebut disebut-sebut akan sangat mencolok.[]


Sumber : Akurat.co

Komentar