Tite Tak Protes VAR dan Pahami Ejekan Suporter

News Of Energy - Tekanan suporter Brasil terhadap tim nasionalnya sendiri di Piala Amerika 2019 belum juga berhenti. Setelah melontarkan ejekan sebelum tim mereka mencetak tiga gol kemenangan kontra Bolivia, 15 Juni lalu, kini suporter juara dunia lima kali melakukan hal yang sama setelah Brasil bermain imbang 0-0 versus Venezuela.
Dalam laga kedua penyisihan grup A di Stadion Fonte Nova Arena, Salvador, Brasil, Selasa (18/6) atau Rabu pagi WIB, Brasil gagal mengalahkan Venezuela meski sebenarnya mereka mencetak dua gol. Asisten Video Wasit (VAR) menganulir keseluruhan gol Selecao – julukan Brasil.
VAR sangat tepat. Saya tidak menuntut apa-apa. Kami mendapatkan keadilan,” ucap Pelatih Brasil, Tite, sebagaimana dipetik dari BBC. “Mereka membuat keputusan tepat terhadap dua gol (yang dianulir VAR).”
Keputusan VAR pertama terjadi ketika wasit membatalkan gol Phillipe Coutinho karena Gabriel Jesus melakukan pelanggaran dalam proses gol tersebut. Kemudian, wasit asal Chile, Julio Bascunan, tidak mengesahkan tembakan yang dilepaskan Roberto Firmino.
Bermain sebagai tuan rumah, skuat Tite mesti melawan tekanan psikologis dari pendukung mereka sendiri dalam dua babak laga. Namun demikian, Tite menganggap reaksi dari suporter itu merupakan hal yang wajar.
“Kami harus memahami para pendukung, mereka ingin melihat gol dan jika saya ada di tribun saya juga ingin mengejek tim kami,” kata Tite.
Dalam laga tersebut, Brasil memenangi 69 persen penguasaan bola dengan 19 tembakan dan hanya satu yang tepat sasaran. Pertandingan berikut sekaligus penyisihan terakhir bakal digelar di Stadion Corinthians Arena, Sao Paulo, Minggu (23/6), di mana Brasil akan menghadapi Peru.[]

Sumber : Akurat.co

Komentar